

Bantul merupakan salah satu tujuan wisata di Daerah Istimewa Yogyakarta yang menarik untuk dikunjungi. Bantul memiliki daya tarik alam yang memikat mulai dari pantai, goa hingga puncak-puncak yang sungguh memanjakan mata.
Berikut ini Yellowdoor sudah merangkum beberapa puncak yang harus kamu kunjungi ketika kamu berkunjung ke Bantul.
Puncak Bintang
Terletak di Dusun Pandeyan, Desa Srimulyo, Piyungan antara Pathuk dengan Dlingo, Daerah ini memiliki suhu yang lebih dingin dibandingkan dengan Bukit Bintang karena lebih tinggi 200 m. Dari Puncak tersebut kamu bisa menikmati pemandangan kerlap-kerlip kota Yogyakarta sambil menikmati berbagai kuliner seperti nasi/mie goring, jagung bakar dan lain-lain.
Puncak Bucu
Puncak Bucu berlokasi di Desa Srimulyo, Piyungan. Arahnya dari timur Pasar Piyungan masuk ke selatan sekitar 6 km. Selain untuk menikmati pemandangan, tempat ini juga bisa dipakai untuk berkemah. Jika cuaca sedang cerah kamu juga akan mendapatkan pemandangan matahari terbenam dari puncak ini.
Puncak Kahyangan
Terletak di komplek Goa Jepang, Seloharjo, Pundong. Puncak ini berada diantara goa 11 dan 12. Untuk mencapainya kamu perlu melakukan sedikit pendakian hanya sekitar 5 menit saja dari tempat parkir. Dari atas kamu akan dimanjakan dengan pemandangan bentang alam laut selatan yang berpadu dengan area persawahan serta Sungai Opak yang berkelok.
Puncak Sri Panjung
Puncak yang terakhir ini berlokasi di Dusun Dodogan,Jatimulya, Dlingo. Untuk mencapai puncak tersebut kamu bisa melewati pertigaan Pathuk ke selatan sekitar 16 km arah Kecamatan Dlingo atau melewati Imogiri sejauh 15 km keatas. Dari puncak Sri Panjung kamu akan menikmati pemandangan sungai Elo yang meliuk diantara 2 bukit. Setelah melakukan trekking sejauh 1 km, kamu akan menemui air terjun Sri Gethuk.
Demikianlah beberapa puncak yang bisa kamu kunjungi jika bosan dengan ramainya kota Yogyakarta. Puncak mana saja yang sudah kamu kunjungi?
Yellowdoor ID